Monday, December 8, 2014

Kekuatan Impian




Impian adalah pengharapan atau suatu yang betul-betul diinginkan. Rasa keinginan untuk mewujudkan suatu impian sering menghadirkan kekuatan tidak terduga. Besarnya keinginan membuat yang tidak mungkin, bisa menjadi terjadi bila keinginan tersebut disertai usaha dan kerja keras.
Keinginan yang timbul dari dalam diri seseorang, akan memacu semangat yang tidak terduga terhadap impian. Banyak kisah tentang kekuatan impian yang dapat merubah pandangan seseorang. Berikut adalah salah satu kisah tentang besarnya impian seorang anak mengalahkan keterbatasan.
Carlie adalah anak berusia tiga tahun, dia anak dari pasangan Russ dan Lynette. Pada awalnya Carlie tumbuh dengan sehat, seperti anak pada umumnya. Tetapi, pada suatu ketika dia mengalami demam tinggi. Kedua orang tuanya, membawa Carlie ke rumah sakit.

Apa yang terjadi di rumah sakit merupakan salah satu mimpi buruk bagi kedua orang tuanya. Bukan hanya mimpi didalam alam tidur, tetapi kenyataan bahwa anaknya, Carlie mengidap kanker. Suatu hal yang diluar dugaan, anak usia tiga tahun mengidap salah satu gangguan kesehatan yang mematikan.
Ketika proses pengobatan dimulai, yang dapat dilakukan kedua orang tuanya adalah berdoa. Dengan penuh harap, orang tua berdoa agar Carlie tumbuh sehat kembali seperti sediakala. Pada bulan ke sepuluh dalam masa kemoterapi, nenek Carlie memberikan sebuah kejutan. Sang nenek meminta kepada Make A Wish Foundation untuk mewujudkan impian Carlie.
Make A Wish Foundation merupakan organisasi terbesar di dunia yang bergerak dalam bidang mewujudkan impian. Organisasi ini mempunyai afiliasi di dua puluh dua negara, dengan program yang sama, memenuhi impian khusus anak yang terdiagnosa menderita penyakit yang mengancam jiwa.
Impian Carlie adalah untuk datang ke Sea World, mengunjungi tempat tersebut merupakan impian yang diajukan ke Make A Wish Foundation. Ketika kabar bahwa organisasi tersebut akan mewujudkan impian Carlie, semua keluarga nampak bahagia, terutama Carlie sendiri. Bisa mendapatkan suatu yang diinginkan, menimbulkan kebahagiaan yang tidak terhingga. Terlebih keinginan tesebut merupakan keinginan terbesar disisa hidup seseorang.
Ketika waktu datang semakin dekat, tiga minggu dari hari yang sudah ditetapkan, ternyata Carlie diserang radang paru-paru dan influenza. Yang terjadi berikutnya adalah diluar dugaan semua orang. Enam hari setelah diserang radang paru-paru dan influenza, Carlie mengalami koma.
Tim dokter yang merawat Carlie memberikan kabar kepada orang tuanya. Betapa kaget Russ dan Lynette atas apa yang disampaikan oleh dokter. Dari pernyataan dokter yang merawat Carlie diketahui bahwa harapan hidupnya tinggal 20 persen.
Dari hari ke hari keadaan Carlie terus menburuk. Pada hari ke tujuh belas dalam keadaan koma, kapasitas paru-parunya berkurang 98 persen. Apa yang terjadi berikutnya adalah Carlie mengalami kelumpuhan. Tiga belas tabung terpasang untuk menopang kehidupan Carlie.
Kabar berikutnya yang diterima orang tuanya tidak kalah heboh, bahwa Carlie dikatakan tidak akan bertahan sampai akhir minggu. Beberapa perawat yang tergabung merawat Carlie, sudah diberitahu untuk mengucapkan salam perpisahan, bagi mereka yang tidak bertugas sampai akhir pekan. Suasana makin haru ketika semua orang yang tahu kondisi Carlie mendapati bahwa anak tersebut tidak ada lagi dirumah sakit di pekan mendatang.
Tapi apa yang terjadi membuat semua karyawan rumah sakit terheran-heran, baik dokter maupun perawat yang sudah mengucapkan salam perpisahan. Carlie masih bertahan dirumah sakit dan menunjukan perkembangan yang baik, kesadaran anak tersebut kembali normal. Meskipun karena penyakit tersebut menyisakan berat badannya tinggal separuh, Carlie masih bertahan hidup dan terus berangsur membaik.
Dua belas hari kemudian, impian Carlie datang ke Sea World terwujud. Sebuah pesawat membawa dia untuk mendatangi tempat impiannya. Salah satu impian Carlie datang ke Sea World adalah untuk berenang dengan lumba-lumba. Sekembalinya dari Sea World, Carlie sudah kuat untuk berlari dan memeluk neneknya.
Lima tahun kemudian, Carlie tumbuh menjadi anak yang energik dan sehat. Orang tuanya percaya bahwa Carlie, salah satu anak beruntung di dunia. Semua percaya bahwa karena impian Carlie yang begitu besar, mampu membuat tubuh lemahnya menjadi bangkit dari koma dan kuat sampai lima tahun kemudian. Pemulihan kesehatan setelah mengalami koma, juga menunjukan perkembangan yang luar biasa.



Categories:

0 comments:

Post a Comment